Griya Sei Tuan Perumahan di Deli Serdang Dekat Sarana Publik

perumahan di deli serdang

Rumah subsidi menjadi pilihan masyarakat kalangan menengah yang ingin punya hunian pribadi. Harga yang ditawarkan memang beragam, tetapi tak lebih dari Rp200.000.000.

Sekarang rumah subsidi tersebar di seluruh Indonesia termasuk di Deli Serdang, Sumatra Utara. Salah satunya ialah Griya Sei Tuan di Jalan Gereja, Dusun I, Desa Sei Tuan.

Perumahan di Deli Serdang ini menawarkan rumah subsidi dengan harga terjangkau. Developer membanderol harga di kisaran Rp150.500.000 saja.

Apabila membeli rumah Griya Sei Tuan dengan skema Kredit Pemilikan Rumah (KPR), pembeli dibebaskan biaya down payment (DP) alias uang muka. Menarik, bukan?

Dana yang harus disiapkan, yaitu dana booking fee saja sebesar Rp3.000.000. Angsuran perumahan di Deli Serdang ini pun sangat ringan, tak lebih dari Rp1.000.000.

Ya harga rumah boleh ekonomis, tetapi developer Griya Sei Tuan tetap menjaga kualitas perumahannya. Dari segi lokasi pun unggul, sebab dikelilingi oleh sarana publik berikut.

 

Sarana Publik Sekitar Griya Sei Tuan

 

Sarana Transportasi

sarana transportasi

Tak bisa dipungkiri rumah subsidi identik dengan lokasi dan akses yang susah dijangkau. Namun, stereotip itu tak berlaku untuk Griya Seri Tuan.

Bahkan lokasi rumah KPR di Deli Serdang ini tak jauh dari Bandara Kualanamu. Jarak dari Griya Sei Tuan menuju lapangan terbang tersebut hanya 20 menit.

Stasiun Batang Kuis pun berada dalam jarak dekat. Penghuni Griya Sei Tuan membutuhkan waktu 15 menit untuk menempuh perjalanan ke tempat perhentian kereta api tersebut.

 

Sekolah

sekolah

Sebagian besar penghuni rumah subsidi adalah keluarga kecil dengan satu atau dua anak. Oleh sebab itu, sekolah merupakan sarana publik penting yang mesti ada di sekitarnya.

Untungnya, rumah dekat bandara Kualanamu ini tak jauh dari SMA Negeri 1 Batang Kuis (6,4 kilometer). Waktu tempuh yang diperlukan sekitar 12 menit.

Berikutnya ada Sekolah Bintang Batang Kuis di Jalan Rumbia, Desa Sena, Kecamatan Batang Kuis. Jarak dari rumah ke pusat pendidikan ini 9,1 kilometer atau 17 menit perjalanan.

 

Perguruan Tinggi

perguruan tinggi

Tak kalah penting dari sekolah ialah perguruan tinggi. Untungnya, Griya Sei Tuan tak begitu jauh dari Universitas Sumatra Utara (USU) dan Universitas Islam Negeri (UIN) Sumatra Utara.

USU berada di Kelurahan Tegal Sari Mandala III, Kecamatan Medan Denai, Kota Medan. Alamat ini bisa ditempuh dalam waktu ringkas, kurang dari 50 menit via Jalan Batang Kuis.

Sementara itu, UIN Sumatra Utara hadir di Jalan William Iskandar Pasar V, Kecamatan Percut Sei Tuan, Deli Serdang. Waktu tempuh dari rumah ke sana hanya 30 menit.

 

Pusat Perbelanjaan

pusat perbelanjaan

Punya rumah dekat pusat perbelanjaan modern maupun tradisional memberi kemudahan belanja kebutuhan sehari-hari. Selain itu, mendekatkan Anda dengan sarana hiburan.

Kebetulan Griya Sei Tuan tak begitu jauh dari Pasar 9 Tembung di Jalan Sanggar Senam Queen, Kelurahan Hutan, Kecamatan Medan Tembung, Kota Medan.

Pusat perbelanjaan tersebut bisa ditempuh dalam waktu 22 menit via Jalan Batang Kuis━Pantai Labu. Panjang rutenya, yaitu sekitar 11,3 kilometer.

 

Rumah Sakit

rumah sakit

Perumahan di Deli Serdang ini tak jauh dari RS Harapan Mama. Panjang jarak yang memisahkan Griya Sei Tuan dan pusat kesehatan ini 11,6 kilometer.

Penghuni bisa menempuhnya dalam waktu kurang lebih 24 menit berkendara via Jalan Batang Kuis━Pondok Labu. Atau, bisa juga ditempuh via Jalan Utama (10,4 kilometer).

Selain itu, ada Klinik Hasanah Husada (14,7 kilometer). Waktu tempuh menuju pusat kesehatan ini sekitar 25 menit berkendara apabila lalu lintas lancar.

 

Lain-lain

lain-lain

Tempat lain yang tak jauh dari Griya Sei Tuan adalah beberapa objek wisata. Sebut saja Percut Waterpark, Wisata Pematang Sawah Johar dan lain sebagainya.

Ada pun tempat rekreasi keluarga terdekat dari perumahan di Deli Serdang ini, yaitu Bima Utomo Waterpark di Desa Bintang Meriah, Kecamatan Batang Kuis, Deli Serdang.

Taman wisata air tersebut berada dalam radius 5,6 kilometer dari Griya Sei Tuan. Waktu tempuhnya sekitar 10 menit via Jalan Batang Kuis━Pondok Labu.

 

Kira-kira itulah sarana publik sekitar Griya Sei Tuan. Tak ada alasan tak beli rumah subsidi, karena lokasi dan aksesnya susah dijangkau atau tak punya uang muka.

Pasalnya, perumahan di Deli Serdang ini memberi kesempatan untuk kredit rumah tanpa DP. Semoga informasi ini bermanfaat!

Related Post

Griya Sei Tuan, Rumah Dekat Bandara Kualanamu dengan Harga Terjangkau

Tips Pengajuan Kredit Rumah Tanpa DP di Griya Sei Tuan

Keuntungan Beli Griya Sei Tuan, Rumah KPR di Deli Serdang